Keuntungan Mengunakan Metode Scrum Untuk Manajement Proyek

Keuntungan Mengunakan Metode Scrum Untuk Manajement Proyek

Pada saat mengelola sebuah proyek, tertentu terdapat berbagai cara. Salah satu yang sering digunakan adalah metode scrum. Hal ini, dipilih karena scrum memiliki kemampuan untuk menciptakan cara kerja yang struktur.

Namun, selain ini pengunaan scrum juga mendorng keterlibatan pihak-pihak yang memiliki kepentingan baik itu internal maupun external. 

Apa Keuntungan Menggunakan Metode Scrum dalam Agile Management Project? 

Salah satu metode dalam Agile manajemen proyek adalah metode Scrum. Hal ini dipilih karena Scrum dapat menciptakan lingkungan kerja yang dinamis, kolaboratif, dan responsif terhadap perubahan. 

Sehingga dapat mendorong terciptanya proses pengelolaan proyek yang lebih terstruktur dan berorientasi pada hasil. Selain, itu scrum dipilih pada metode manajemen proyek karena berbagai alasan seperti:

1. Proyek akan Selesai Tepat Waktu 

Salah satu keuntungan yang dirasakan saat menggunakan metode scrum adalah proyek akan selesai tepat waktu. Sebab, scrum berfungsi sebagai kerangka kerja yang dapat memenuhi ekspektasi proyek.  Mulai dari tahap perancangan, timeline, hingga apa saja yang menjadi kebutuhan. 

Selain itu, karena sifatnya yang transparan, maka scrum juga digunakan untuk mendeteksi segala hambatan yang memungkinkan proyek dapat terhambat. Sehingga, proses hambatan akan dapat dievaluasi untuk dapat menemukan strategi baru dalam menyelesaikan proyek pada waktu yang tepat. 

2. Dapat Bekerja Secara Kolaboratif

Dalam sebuah scrum, tentunya terdapat salah satu agenda yang rutin yaitu daily scrum dan sprint review. Melalui agenda ini dapat membantu dalam meningkatkan produktivitas dan inovasi. 

Terutama, pillar utama dari scrum adalah transparansi, yang memungkinkan semua pekerjaan yang telah dilakukan dapat diketahui dari seluruh orang yang terlibat. Sehingga, ketika dalam prakteknya ditemukan sebuah kendala yang dapat menghambat pengerjaan proyek, tim dapat mengambil tindakan untuk memperbaiki nya secara kolaboratif.

Dengan begitu, hambatan yang muncul tidak akan dibiarkan secara berlarut-larut. Semua akan diidentifikasi dan ditangani sesuai dengan kemampuannya masing-masing. 

3. Meningkatkan Fokus Pengerjaan

Selanjutnya metode scrum dipilih karena memiliki keuntungan dalam meningkatkan fokus pengerjaan. Hal ini karena  metode ini akan membagi projek kedalam berbagai sprint yang dapat membantu tim untuk dapat fokus dalam tujuan mereka dalam waktu yang singkat. 

Setiap sprint yang dipilih, akan memiliki prioritas dan tujuannya masing-masing berdasarkan kategori yang diambil untuk menyelesaikan product backlog.

4. Memberikan Feedback Berkelanjutan

Dengan menggunakan metode scrum, maka setiap progress akan diberikan feedback berkelanjutan. Hal ini, biasanya dilakukan dengan mengadakan sesi sprint review pada tiap akhir sprint. 

Dalam sesi sprint ini, nantinya digunakan untuk melihat apakah pekerjaan telah sesuai dengan apa yang menjadi tujuan utamanya. Selain itu, pada sesi ini biasanya akan diberikan feedback yang dapat digunakan dalam penyesuaian strategi agar tujuan tercapai dengan maksimal.

5. Mudah untuk digunakan

Keuntungan selanjutnya dalam penggunaan metode Scrum karena sangat mudah digunakan. Sebab, kerangka kerja Scrum dirancang dengan cara sederhana namun tetap efektif. Hal ini karena tanpa adanya alat atau prosedur yang kompleks, tim tetap dapat menjalankan proses kerja secara terstruktur dan terorganisir.

Scrum biasanya akan memanfaatkan artefak scrum (product backlog maupun sprint). Sehingga memudahkan tim dalam mengeksekusinya kerangka kerja tersebut. 

Dengan memilih metode scrum dalam pengelolaan proyek, tentunya akan memberikan kemudahan dalam mengatur proyek agar sesuai dengan timeline. Selain itu, penggunaan metode scrum dipilih karena dapat bekerja kolaboratif, membuat fokus dalam pekerjaan, memberikan feedback berkelanjutan, dan mudah dalam menjalankannya. 

Jadi mau tunggu apalagi untuk pengelolaan proyekmu?

Bagikan ke:

Masih Mau Jalan Sendirian ?

Rimba House adalah teman Anda dalam menjalankan bisnis

Mengobrol di WhatsApp
Butuh Bantuan?
Scan the code
Halo👋
Ada yang bisa Kami bantu?